Permohonan Paspor Meningkat, Kepala Kantor Imigrasi Pemalang Kunjungi DPMPTSP Kabupaten Tegal
Pemalang 17 Januari 2024 –
Kepala Kantor Imigrasi Pemalang, Ari Widodo didampingi Alvian Bayu Indra Yudha Kepala Seksi Pelayanan dan Verifikasi Dokumen Perjalanan, Thomas Aries Munandar Kepala Seksi Intaltuskim, mengadakan kunjungan silaturahmi ke Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Tegal.
Dalam kunjungan ini Kepala Kantor Imigrasi Pemalang di sambut langsung oleh Kepala Dinas DPMPTSP Kabupaten Tegal, Bapak Dessy Arifianto.Kunjungan ini bertujuan untuk memperkuat sinergitas antara Kantor Imigrasi Pemalang dengan DPMPTSP Kabupaten Tegal.
Dalam kunjungan ini Kepala DPMPTSP sangat mengapresiasi kerjasama yang telah terjalin dan berkomitmen untuk terus meningkatkan kerja sama yang positif guna peningkatan pelayanan yang optimal kepada masyarakat khusus nya di Kabupaten Tegal.Kepala DPMPTSP menyampaikan antusias masyarakat yang tinggi dalam melakukan permohonan paspor di MPP Kabupaten Tegal sehingga perlu dilakukan peningkatan jumlah hari layanan atau peningkatan jumlah kuota perhari layanan.
Kepala Kantor Imigrasi Pemalang akan mengkaji lebih lanjut permintaan tersebut bersama dengan jajaran terkait, selanjutnya dalam pertemuan ini juga membahas terkait sarana dan prasarana pada Mal Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Tegal.Hal ini bertujuan agar dapat memberikan kemudahan, kecepatan, keterjangkauan, menciptakan suasana aman dan nyaman bagi pengguna fasilitas layanan keimigrasian pada MPP Kabupaten Tegal.